Total Pageviews

Saturday, 2 February 2013

Cara Mudah Membuat Paspor Online, Sumprit Mudah

Dari dulu setiap ada kesempatan untuk membuat paspor, saya selalu mengelak dengan alasan tidak membutuhkannya. Hal ini lebih karena ketakutan saya akan birokrasi yang seolah menjadi momok dan onak dalam duri bagi kehidupan bernegara saya lol.

Tapi sungguhpun demikian seperti kata pepatah, sepandai-pandainya tupai melompat akhirnya jatuh jua. Itulah yang terjadi saat ini. Saya terjatuh terjerembab dan terjungkal aaaarrrgh........Saya dipojokkan oleh suatu kenyataan, yang tidak bisa terelakkan lagi. Saya harus membuat paspor, capisce! Semua ketakutan dan momok birokrasi seolah menyeruak dengan gegap gempita seperti terompet anak kecil di tahun baru meskipun tanggal masih menunjukkan 29 Desember.

Dan subhanAllah masyAllah...Allah Maha Pengasih, saya dibantu banyak teman yang mana tidak pernah saya kenal atau temui sebelumnya, seperti Aisyah yang membuka mata saya bahwa semua proses surat menyurat empat kali empat sama dengan enam belas sempat tidak sempat boook, ya mesti dibalas. http://dourbest2day.blogspot.com/search?updated-max=2012-06-13T05:32:00%2B07:00&max-results=1&start=5&by-date=false
Dari blog Aisyah saya mulai belajar bahwa banyak orang-orang baik di dunia maya yang mungkin jauh lebih helpful dibanding dengan ketakutan saya yang menggunung lol. Dan mulailah saya bergerilya dengan blog teman-teman tentang pembuatan paspor online http://the-syah-family.blogspot.com/2012/02/perpanjang-paspor-online.html

Dan dari kedua blog diatas saya bertekad bulat, kotak, lonjong dan persegi panjang ataupun jajaran genjang, AKU KUDU BICAAAAAAA! Chayoooo nee! Dan harus membantu mereka yang sama bingungnya seperti nee *running away to hold and cuddle nee*

Sooo, how to make the passport by using online;
1. First of all Folks....ash-shobbur alias yang sabar ya. Ini Indonesia jadi internet lola itu mah biasa atuh. Nee mulai coba dari sejak awal bulan Januari 2013, tapi setiap ke halaman cek tanggal kedatangan selalu gatot alias gagal total folks. Iseng-iseng berhadiah pas bulan Februari kemaren nee coba lagi waktu jam sore an. Kemaren-kemarennya mesti coba pas sore or jam pulang kantor malem. Atau pas weekend. Dengan harapan kalau malam line internet lebih yahud. Maaf anda salah, line internet imigrasi sepertinya ngikutin jam kerja. Jadi mending coba pas jam and hari kerja ya folks.

2. Prepare semua surat persyaratan seperti hasil-hasil scan
   *KTP
   *Ijasah yang mencantumkan nama orang tua bila tidak mempunyai akte
   *Akte lahir
   *Surat keterangan dari kantor anda bekerja (cukup browse di mbah Google untuk contoh surat). Bila bekerja sendiri monggo membuat di Kelurahan sesuai KTP dengan membuat surat pengantar RT dan RW terlebih dahulu.
   *Surat menikah bila sudah menikah
   * KSK dll yang bisa anda cek di website ini http://ipass.imigrasi.go.id:8080/xpasinet/faces/InetMenu.jsp

3. Isi form di website tersebut dan upload setiap data yang anda punya. Untuk kolom jenis passport baru monggo pilih (48H perorangan).

4. Setelah selesai anda isi dan anda tentukan tanggal ke kantor imigrasi maka jangan lupa datang sebelum jam 8.00 pagi (mereka buka jam 8 pagi) supaya tidak antri. Suwer nee dateng jam 7.45 am dan antrian sudah berjibun meski yang untuk loket online "cukup" sepi dan saya mendapat nomor antrian 22. Semua proses saya jalani selama 5 jam. Kebayang kalau dateng dengan adat molorisasi.

5. Pergi ke kantor imigrasi sesuai perjanjian, dengan membawa:
* Data-data asli yang anda berikan pada waktu pendaftaran online (nomer 2)
* Fotokopi ukuran kertas A4 dari semua data diatas
* Membeli sehelai surat pernyataan di koperasi imigrasi dan mengisi beserta menandatangani diatas materai senilai Rp. 6.000,-
* Plus bukti surat permohonan paspor online yang harus anda print.

6. Untuk saat ini di kantor Imigrasi Surabaya loket internet ada pada loket 2. Langsung tumpuk data fotokopi anda dalam satu jepret dan tunggu panggilan. Selanjutnya ikuti petunjuk disana dan jangan sungkan buat membawa kue asal jangan lupa jaga kebersihan. Its a public vicinity where we must keep together folks. Dan paspor akan jadi setelah 6-7 hari kerja alhamdulillah. Dan ongkos yang kita keluarkan juga cukup murah Rp. 255.000,- Sooooo semoga sukses insyaAllah.

No comments:

Post a Comment

lets share what we know......insyaAllah it will bring You more knowledges